...

Wednesday, April 6, 2011

Pemimpin yang memotivasi


"...“Papa.. kita sudah sampai belum?”.  Pertanyaan ini selalu dipertanyakan oleh anak-anak kita saat sedang berada dalam suatu perjalanan panjang menuju tempat wisata di luar kota atau bahkan hanya menuju sebuah tempat perbelanjaan di Jakarta yang memakan waktu lama karena kemacetan yang ada. Pada awalnya, pertanyaan tersebut membuat bangga karena ternyata anak yang kita sayangi memiliki rasa antusias tinggi terhadap tempat baru yang akan dituju. Tetapi setelah pertanyaan tersebut muncul beberapa kali, hal ini akhirnya menjadi tambahan gangguan disamping kemacetan yang sedang kita alami...."

Sebuah cerita singkat ini seakan dapat mengingatkan pada apa yang ada dalam sebuah organisasi
ketika sebuah cita-cita,harapan atau tujuan organisasi itu terasa dalam pada semua elemen yang ada dalam organisasi
pasti keantusiasan organisasi dalam menjalankan roda kerja dapat menumbuhkan semangat
kekuatan motivasi yang besar saat semua mengerti apa yang dia lakukan, apa yang dia cari dan apa sebenarnya yang dia harapkan
Bagaimana kita sebagai seorang pemimpin pada keadaan diatas...
ada beberapa pertanyaan sederhana yang mungkin perlu dijawab
1. Sudahkah anda mengerti apa yang memotivasi anggota anda melakukan aktifitas kerja?
2. Seberapa jauh anda dapat mengenal anggota anda?
3. Bagaimana anda dapat terus membangun harapan anggota tersebut agar tetap menjadi mimpi yang sangat mungkin di capai?
sedikit pertanyaan yang mungkin belum kita lakukan sebagai seorang pemimpin
Ingat "pemimpin...sejatinya adalah pelayan"
Kepemimpinan esensinya adalah kemampuan mempengaruhi
Ketika sebuah harapan masih tertanam kuat dalam diri organisasi maka secara tidak langsung motivasi juga dapat terbangun bersama kepedulian pada kondisi organisasi
Jika seorang anak tadi sangat ingin pergi ke tempat rekreasi dan anda dapat memfasilitasi untuk pergi kesana, dengan sendirinya semua persiapan untuk pergi ke tempat rekreasi akan dia lakukan sendiri
dia telah membangun harapan yang sangat mungkin untuk dia dapatkan
tetapi jika anda telah menjajikannya dan tak kunjung mengajaknya berangkat
bisa jadi dia akan menjadi pemberontak...atau mengurangi kualitas kerjanya
karena kekecewaan atas apa yang dia dapatkan
bisa jadi anda akan menghadapi anggota yang punya semangat kuat untuk meraih mimpinya
jika tak ada akomodasi dia akan terus berusaha untuk meraihnya
semakin lama tidak ada tindakan dari pemimpin maka semua yang dia katakan akan harapannya hanya akan menjadi penganggu pikiran anda...segeralah bertindak
atau bahkan ketika anda sama sekali tidak pernah memperhatikan apa yang dia butuhkan
ini mungkin lebih buruk keadaannya, dan bisa jadi dia pergi membawa kecewanya
Anggota organisasi adalah aset nyata yang besar potensinya
dengan kemampuannya anggota organisasi menjadi dapat sangat konstruktif ketika dikelola dengan baik
Sumber daya manusia adalah suatu hal yang sangat dinamis, dan memaksimalkan dengan baik maka dari dinamikanya kita dapat mendapat perbaikan yang maksimal

4 comments:

tulisanx bgus...

hmm,bner2 menggambarkan realitas kondisi organisasi yg terjd saat nie!!! khususx,d rmh Qt.

ada satu masalah yang dihadapi oleh banyak organisasi...dan manajemen SDM menuntut banyak perbaikan...
saya blm lihat ada terobosan sistem yang terlihat efektifitas hasilnya di Komstek...

iya Mas...
hmm,klu berbicara ttg MSDM.
berarti ya mulai dr awal penjaringan SDM i2 ke dlm sbuah organisasi.
sistemx hruz dperbaiki...
- perencanaan
- rekrutment dan seleksi

mgkin nti di dukung dg adax pelatihan..

kalo pelatihan sudah ada (LK)
tinggal manajemen saat seleksi diperbaiki

Post a Comment

Semerdeka merdeka mu untuk menulis disini